spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Kejari PPU Bagi-Bagi 200 Paket Takjil untuk Pengendara yang Melintas

PPU – Kejaksaan Negeri (Kajari) Penajam Paser Utara (PPU) bagikan 200 takjil. Hal ini sebagai bentuk kepedulian Kejari PPU kepada warga PPU yang melaksanakan puasa Ramadan 1445H/2024M.

Pembagian takjil ini dilaksanakan pada Selasa, 2 April 2024, sore hari di Jalan Provinsi Kilometer 9 Nipah-Nipah. Kepala Kejari PPU, Faisal Arifuddin mengatakan pihaknya mengadakan bagi takjil gratis sebagai wujud apresiasi kepada masyarakat Kabupaten PPU.

Sehingga pihaknya ingin berbagi sedikit kebahagiaan kepada warga yang melewati kantor Kejari PPU. “Yang kami bagikan kurang lebih 200 takjil harapannya dapat membantu bersama meleaskan rasa haus dan lapar selama menjalankan ibadah puasa,” terangnya.

Faisal berpesan kepada masyarakat PPU semoga lancar puasanya hingga akhir bulan Ramadan dan selamat menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445H/2024M. Ia juga mewakili lembaga untuk meminta maaf jika dalam pelaksanaan penegakan hukum masih memiliki kekurangan.

Foto: Kejari PPU, Faisal Arifuddin saat diwawancarai. (Nelly/RadarIbukota)

Ia mengatakan pihaknya senantiasa melakukan yang terbaik dalam melaksanakan tugasnya sebagai penegak hukum. Terlebih untuk memberikan layanan terbaik kepada masyarakat dan kepentingan umum.

Baca Juga:   Ditkrimum Polda Dapat Award Usai Ungkap Kasus Pencurian Sparepart Alat Berat di IKN

“Kami telah melakukan semaksimal-maksimalnya, terutama dalam mengemban tugas kami dalam proses penegakan hukum,” pungkas Faisal. (NAH)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER