spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Raup Muin Dukung Peningkatan Anjungan Pelabuhan untuk Ikon Baru PPU

PPU – Pembangunan Anjungan di kawasan Pelabuhan yang berada di Kelurahan Penajam Penajam Paser Utara (PPU) dapat menjadi ikon yang dapat dikenal masyarakat luas. Terlepas dari Ibu Kota Nusantara (IKN) yang terletak di Sepaku, dan wilayah Kutai Kartanegara (Kukar).

Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) PPU, Raup Muin mengatakan bahwa semestinya PPU harus memiliki ikon yang dapat dikenal oleh masyarakat luas. Maka dari itu Ia mendukung langkah Pemkab dalam pembangunan anjungan di Kawasan Pelabuhan Penajam.

“PPU harus memiliki ikon yang dapat di kenal oleh masyarakat luas. Apalagi, di PPU khususnya di Kecamatan Sepaku menjadi Ibu Kota Nusantara (IKN), terlepas dari itu Kelurahan-Kelurahan lain juga harus beriringan dengan hal tersebut dari segi pembangunannya,“ ujarnya, Sabtu (11/11/2023).

Lanjut Raup, bagaimana PPU bisa dikenal masyarakat luas jika tidak memiliki ikon yang mengental dan diingat masyarakat yang berdatangan. Maka dari itu dinilai sangat mendukung penuh langkah yang akan diambil Pemkab PPU.

“Tentu saja Kita mendukung penuh rencana pembangunan anjungan tersebut,“ ungkapnya.

Baca Juga:   Babulu Butuh Penguatan Sektor Ketahanan Pangan Jelang IKN

Langkah pemerintah dalam membangun anjungan di pelabuhan tersebut sangat tepat. Karena, pelabuhan speedboat maupun kelotok tersebut merupakan pintu masuk masyarakat luar Daerah ke PPU.

Raup berharap Pemkab PPU dapat mengambil keputusan dengan cermat dalam menyusun perencanaan pembangunan tersebut. Termasuk kebutuhan pembiayaan pembangunan anjungan di pelabuhan tersebut.

Pemerintah juga wajib memperhatikan masyarakat sekitar pelabuhan yang akan terdampak dengan pembangunan tersebut. “Kita harus menata kawasan tersebut dengan membangun anjungan dan itu akan menjadi ikon bagi masyarakat serta PPU, wajah PPU akan terlihat ketika pembangunan tersebut terlaksana dengan penyusunan yang cermat,” pungkasnya. (ADV/NRD)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER