spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pemkab PPU Kerjasama dengan PT Informasi Geo Sistem untuk Pengembangan Konsep Smart Farming

PPU – Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) melakukan sejumlah pengembangan terobosan baru di bidang pertanian. Salah satunya dengan program smart farming melalui pengembangan teknologi bersama Pemerintah Korea Selatan (Korsel).

Penandantangan Memorandum of Understanding (MoU) langsung dilakukan oleh kedua belah pihak baik dari Pemerintah Kabupaten PPU, oleh Pj Bupati PPU Makmur Marbun dengan PT Informasi Geo Sistem, Erlando Sulistia dalam program smart farming. Bertempat di Gedung PT Informasi Geo Sistem, Jalan Alaydrus, No. 2, Petojo Utara, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat.
“Guna mendukung program pertanian dan menyelesaikan sejumlah persoalan petani dalam meningkatkan hasil produksi pangan,” ucapnya.

Tentunya ruang yang diberikan dalam MoU ini sangat mendukung bagaimana progres sektor pertanian kita, termasuk mendukung kesejahteraan para petani yang selama ini sering mengalami banyak kesulitan baik itu pada kondisi tanah pertanian, air, hingga pupuk.

“Ini adalah salah satu upaya kita untuk betul-betul serius memajukan bidang pertanian sebagai lumbungan Kaltim, sekaligus penopang sektor pangan untuk IKN Nusantara dengan pengembangan pertanian dengan teknologi yang ada,” jelas Makmur.

Baca Juga:   Pj Bupati PPU Lepas Kirab Merah-Putih Pencanangan Awal Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera

Smart farming ini adalah upaya untuk mencoba trobosan baru dalam menghadapi berbagai tantangan pertanian PPU. Sehingga dengan pengembangan teknologi yang ada dapat meningkatkan hasil produksi dan hasil pendapatan para petani kita dibanding sebelumnya.

“Kita punya potensi, dan wilayah kita terdekat dari IKN sehingga ini harus kita kembangkan dan petani kita harus memperoleh dampak positif dari IKN dengan pengembangan komoditi pangan yang ada, sehingga hasil pertanian kita bisa langsung kita suplai ke IKN dan ini juga berdampak pada kesejahteraan petani kita,” ungkapnya.

Semoga langkah maju ini terus berlanjut dan semakin berkembang, apalagi sebelumnya kita telah menguji cobakan perangkat pertanian baik cairan organik, penetralisir, keasaman tanah, air dan pengganti pupuk peptisida dan hasilnya baik bahkan melebihi dari hasil sebelumnya. (*ADV/DiskominfoPPU/SBK)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER