spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Anggota DPRD PPU Termuda 2 Periode, Muhammad Bijak Ilhamdani Pastikan Kepentingan Anak Muda Tersampaikan

PPU – Momen pelantikan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Penajam Paser Utara (PPU) periode 2024-2029, Senin (19/8/2024), menjadi hal istimewa untuk Muhammad Bijak Ilhamdani. Pasalnya ia kembali mendapatkan kepercayaan masyarakat Sepaku mengisi periode keduanya sebagai anggota parlemen termuda.

Bijak, sapaan akrabnya, mengatakan bahwa dengan terpilihnya kembali dirinya merasa sangat bersyukur. Terlebih lagi hasil yang didapat atas jerih payah serta doa dari orang-orang terdekat, khususnya masyarakat di daerah pemilihannya, Sepaku.

“Alhamdulillah, Saya terpilih kembali untuk kedua kalinya. Pastinya dengan hadirnya anak muda di parlemen ini, membuat semangat tersendiri bagi anak-anak muda diluar sana akan pentingnya kontribusi terhadap Daerah,” ucapnya.

Pria kelahiran Jayapura, 19 Maret 1996 menyampaikan bahwa dengan kehadiran dirinya di parlemen ini sebagai contoh terhadap para pemuda termotivasi untuk terus meningkatkan kapasitas diri. Serta memberikan ruang tersendiri untuk berkontribusi dalam membangun daerah.

“Iinikan sebagai contoh agar para pemuda tidak tertinggal, serta membuka ruang-ruang untuk anak muda itu sendiri dimanapun mengabdi untuk berkontribusi,” tegas politikus Partai Demokrat ini.

Baca Juga:   Inovasi Mall Pelayanan Terpadu, Upaya UPTD PPA PPU Lindungi Korban Kekerasan Perempuan dan Anak
Foto: Anggota DPRD PPU, Muhammad Bijak Ilhamdani. (Deddy/RadarMedia)

Anak sulung dari 3 bersaudara ini memastikan, bahwa perjuangannya mewakili aspirasi masyarakat akan lebih keras. Beberapa pekerjaan rumah (PR) sudah ia catat dan harus terselesaikan.

Diantaranya seperti pemberian ruang terhadap anak muda PPU. Khususnya, pemberian ruang ini bukan hanya tempat namun kreatifitas anak mud aitu sendiri harus dapat tersalurkan dengan berbagai pelatihan-pelatihan yang akan kita konsep bersama.

“Pastinya ini menjadi PR besar bagi Kami terhadap anak muda PPU itu sendiri, agar ruang kreatifitas dapat terbuka luas, untuk penyalurann berbagai hobi serta keahlian yang dimiliki anak muda tersebut,” tutup Bijak. (NRD/SBK)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER