spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Dukung Gerakan Anti Nakoba, Pemkab PPU Gelar Tes Urine Ratusan Pegawai

PPU – Ratusan pegawai baik Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun Tenaga Harian Lepas (THL) di lingkungan Setkab Penajam Paser Utara (PPU) jalani tes urine. Kegiatan itu digelar usai pelaksanaan apel pagi, Senin, (16/10/2023).

Tes urine ini digelar sesuai himbauan langsung Pj Bupati PPU, Makmur Marbun melalui Badan Narkotika Kabupaten (BNK) PPU. Dalam pelaksanaannya, ia juga langsung memantau jalannya tes urine yang digelar di Aula lantai I kantor bupati PPU ini.

“Melalui kegiatan ini, dalam rangka memastikan bahwa tidak ada pegawai di lingkungan Pemkab PPU yang terlibat narkotika,” ucapnya.

Ia mengatakan bahwa tidak boleh ada pegawai yang menggunakan narkotika. Hal itu rencanannya juga akan dilakukan sebulan sekali atau setiap dua bulan sekali.

“Saya juga rencana nanti akan melakukan tas urin berkala apakah setiap sebulan sekali atau dua bulan sekali,” ungkapnya.

Selain itu, Makmur tidak ingin ada perangkatnya yang terjerat dengan penyalahgunaan narkotika. Jika ada yang didapatkan maka ia akan langsung menyerahkan untuk diproses hukum.

Baca Juga:   Evaluasi Debat Perdana Pilkada, KPU PPU Siap Gali Isu Baru untuk Debat Kedua

Seperti diketahui, sebelumnya juga ada balai rehabilitasi untuk para korban narkotika, hasil kerjasama Pemkab PPU dan Kejaksaan Negeri (Kejari) PPU. Balai tersebut berada di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ratu Aji Putri Botung PPU dan Rumah Sakit Pratama Sepaku.

“Korban penyalahgunaan narkotika, bisa direhabilitasi medis dan sosial di tempat tersebut. Juga dimaksudkan sebagai pencegahan bertambahnya jumlah pengguna narkotika,” tutup Makmur. (ADV/SBK)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER