spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BPBD PPU Siaga Satu Cuaca Esktrem, Warga Diimbau Pantau Cuaca dan Laporan Bencana

PPU – Menghadapi cuaca ekstrem yang belakangan ini melanda wilayah Penajam Paser Utara (PPU), Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) PPU meningkatkan status siaga untuk mengantisipasi potensi bencana di daerah tersebut.

Kepala Pelaksana BPBD PPU, Sukadi Kuncoro, menyatakan pihaknya telah mengerahkan tim Satgas di lapangan untuk siaga penuh mengantisipasi perubahan cuaca yang tidak menentu.

“Cuaca saat ini cukup ekstrem, dengan hujan deras disertai angin kencang, kilat, dan petir. Tim lapangan kami selalu siap siaga menghadapi kemungkinan yang terjadi,” jelas Sukadi, Jumat (8/11/2024).

Kuncoro juga mengimbau masyarakat untuk selalu waspada terhadap perubahan cuaca dan segera melapor ke BPBD Pusdalops PPU jika terjadi bencana di sekitar lingkungan mereka.

“Kami meminta masyarakat agar terus waspada. Jika ada kejadian bencana, segera laporkan kepada kami untuk penanganan cepat,” lanjutnya.

BPBD PPU juga aktif memberikan pembaruan informasi melalui media sosial, baik melalui Facebook, Instagram, dan grup WhatsApp BPBD PPU. Informasi terkini mengenai kondisi cuaca dan kejadian bencana akan terus diperbarui untuk memastikan masyarakat dapat mengikuti perkembangan situasi dengan akurat.

Baca Juga:   PPU Siap Gelar Pilkada Damai, Khairudin Ajak Masyarakat Bijak Gunakan Media Sosial

“Kami selalu memperbarui informasi mengenai kondisi cuaca dan kejadian bencana di media sosial. Dengan begitu, masyarakat bisa mendapatkan informasi yang jelas dan meningkatkan kewaspadaan mereka,” tutupnya. (ADV/NRD)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER