spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pelatihan Pembelajaran Matematika Metode Gasing, Pj Bupati PPU; Hilangkan Stigma Pembelajaran Matematika Sulit

PPU – Pj Bupati Penajam Paser Utara (PPU), Zainal Arifin meminta civitas akademika di Benuo Taka untuk mulai menghilangkan stigma bahwa pembelajaran matematika itu sulit. Karena jika metode pembelajarannya tepat, maka belajar matematika itu jadi menyenangkan.

Sebanyak 32 guru dari Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) serta 64 siswa-siswi SD dan SMP secara langsung mengikuti pelatihan metode pembelajaran matematika dengan metode gampang, asik, dan menyenangkan (GASING), yang berlangsung selama 17 hari di SD 016 Penajam, Kecamatan Penajam.

Diketahui pelatihan pengembangan metode gasing dalam bidang matematika dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disidkpora) yang bekerjasama dengan PT Digital Gasing Edukasi.

Zainal menyampaikan dukungan penuh dalam pelaksanaan pelatihan yang dilakukan oleh Disdikpora PPU guna menambah kompetensi anak-anak belajar, dan juga guru-guru karena khusus metode GASING ini terkait metode pembelajaran matematika yang gampang, asik dan menyenangkan.

“Stigma terhadap pelajaran matematika yang dianggap susah dan banyak dihindari dapat ditepiskan dengan metode Gasing ini. Mudah-mudahan dengan hadirnya pembelajaran matematika dengan metode gasing ini semakin meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten PPU,” ucapnya, Senin (14/10/2024)

Baca Juga:   Distan PPU Optimis Penuhi Target Vaksinasi PMK Tahun Ini

Lebih lanjut, ia mengungkapkan target dari pelatihan ini diharapkan selama 17 hari pelatihan baik guru dan perwakilan siswa dapat mengimplementasikan metode belajar matematika yang gampang, asik dan menyenangkan.

Menurut Zainal, matematika merupakan pelajaran yang menjadi basic untuk pembelajaran yang lain, terlebih era digital ini menuntut kita untuk mempelajari metode yang ada salah satunya dengan Gasing ini.

“Pelatiahan metode ini adalah pembelajaran untuk dikembangkan baik untuk mendukung kompetensi guru mata pejaran termasuk pada siswa-siswi kita jadi anak-anak lebih mencintai pelajaran matematikanya,” jelasnya.

Tidak hanya itu, Pria yang kerab disapa Mas Pj tersebut juga mendukung upaya sekolah adiwiyata salah satunya akan memberikan sejumlah bibit pohon produktif yang dapat ditanam diperkarangan sekolah agar para siswa juga diberikan edukasi dalam menjaga lingkungan dengan menanam pohon buah.

”Sejumlah bibit sudah disiapkan dan siap dibagikan, semoga langkah ini juga mendukung sejumlah sekolah yang sudah dalam adiwiyata dapat meningkat menjadi adiwiyata mandiri,” tutup Zainal. (ADV/DiskominfoPPU/SBK)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER