PPU – Pj Bupati Penajam Paser Utara (PPU), Muhammad Zainal Arifin menghadiri pelantikan Pimpinan DPRD Kabupaten Penajam Paser Utara pada Senin (30/9/2024).
Dalam sambutannya, Zainal Arifin mengatakan, DPRD PPU memiliki peran krusial, terutama dalam mengawasi jalannya kebijakan. Untuk itu, ia berharap dalam periode kepimpinan ini, dapat terjalin hubungan baik antara eksekutif dengan legislatif.
“Saya berharap hubungan ini berjalan baik dan saling mendukung untuk kemajuan daerah,” ucapnya.
Ia juga menyampaikan keinginan agar kerjasama ini dapat membawa kemajuan daerah. Dengan menyamakan persepsi agar program yang akan berjalan nantinya, sesuai dengan kepentingan masyarakat.
Selain itu, ia mengingatkan bahwa apa yang sedang berlangsung saat ini merupakan amanah masyarakat, sehingga harus dijalankan sebaik mungkin. Tujuannya, agar mempercepat kemajuan daerah, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat PPU.
“Mari kira fokus pada kepentingan masyarakat dan mewujudkan visi misi daerah,” jelas Zainal.
Lebih lanjut, ia juga mengingatkan pada seluruh anggota DPRD PPU pada periode 2024-2029. Untuk selalu menjaga kerja dan kinerja untuk kepentingan seluruh masyarakat PPU.
“Saya mengingatkan, kepercayaan masyarakat ialah amanah. Mari kita junjung bersama dan dijaga. Mari kita bekerja dengan penuh integritas dan profesionalisme, untuk kepentingan masyarakat Benuo Taka,” pungkasnya. (ADV/SBK)