PPU – Polres Penajam Paser Utara (PPU) menggelar kegiatan olahraga bersama yang diikuti seluruh Polisi Wanita (Polwan) di lingkungan Polres PPU. Kegiatan ini dilaksanakan pada Jumat (11/4/2025) di Gedung Serbaguna Polres PPU, dengan tujuan meningkatkan kebugaran fisik sekaligus mempererat kekompakan antaranggota.
Kapolres PPU, AKBP Andreas Alek Danantara, melalui pembinaan Polwan Ipda Nursida, menyampaikan bahwa olahraga bersama ini merupakan bagian dari program rutin yang dirancang untuk menjaga kesehatan tubuh serta membangun semangat kebersamaan di kalangan Polwan.
“Olahraga bersama ini sangat penting, tidak hanya untuk menjaga kebugaran fisik, tetapi juga untuk mempererat hubungan antaranggota Polwan. Kegiatan seperti ini juga menjadi ajang untuk saling mendukung dan memperkuat tim dalam menjalankan tugas ke depannya,” ujar Ipda Nursida.
Kegiatan senam bersama menjadi inti dari acara pagi itu. Selain meningkatkan daya tahan tubuh, senam juga diharapkan menjadi sarana mempererat hubungan emosional antaranggota di tengah dinamika tugas-tugas kepolisian yang menuntut kesiapan fisik dan mental.
Setelah senam, para Polwan melanjutkan kegiatan dengan sesi relaksasi guna mengurangi ketegangan otot dan menjaga stamina.
Polres PPU berharap kegiatan semacam ini bisa digelar secara rutin ke depannya sebagai bagian dari pembinaan internal, sekaligus mendorong gaya hidup sehat dan semangat kebersamaan dalam tubuh kepolisian.
Penulis: Robbi Syai’an*