spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis, Warga PPU Dapat Layanan Lengkap

PPU – Penjabat (Pj) Bupati Penajam Paser Utara (PPU), Zainal Arifin, meresmikan program Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG) di BLUD UPT Puskesmas Petung, Senin (17/2/2025). Program ini bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan sekaligus mendukung kesejahteraan warga PPU.

Dalam sambutannya, Zainal menekankan bahwa kesehatan adalah anugerah yang harus dijaga. Ia juga menyampaikan bahwa program ini merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Program ini adalah bagian dari komitmen pemerintah dalam memberikan pelayanan kesehatan terbaik bagi masyarakat. Mari kita manfaatkan kesempatan ini sebaik-baiknya dan bersama-sama mendukung visi pembangunan kesehatan,” ujarnya.

Pemeriksaan kesehatan gratis ini menjadi salah satu dari 8 Program Hasil Terbaik Cepat (PHTC) atau Quick Win yang sejalan dengan visi pemerintah periode 2024-2029. Program ini tersedia di 11 Puskesmas di Kabupaten PPU dan mencakup seluruh kelompok usia, mulai dari bayi baru lahir hingga lansia.

Layanan yang diberikan meliputi pemeriksaan tekanan darah, gula darah, kolesterol, asam urat, serta konsultasi medis dengan tenaga kesehatan profesional.

Baca Juga:   Koh Darwin Harapkan Penyetaraan SDM Terhadap Bola Basket Kaltim

Zainal juga mengimbau Dinas Kesehatan dan seluruh Puskesmas untuk terus melakukan sosialisasi agar masyarakat semakin banyak yang memanfaatkan layanan ini. Selain itu, ia mendorong warga untuk mengunduh aplikasi Satu Sehat Mobile guna memperoleh tiket layanan pemeriksaan kesehatan.

“Saya berharap program ini dapat menjangkau lebih banyak masyarakat, sehingga manfaatnya benar-benar dirasakan oleh semua lapisan warga,” tambahnya.

Sebagai bentuk apresiasi, Zainal menyampaikan penghargaan kepada Dinas Kesehatan (Diskes) PPU atas inisiatif dalam menyelenggarakan program ini.

Dalam kesempatan ini, ia juga berpamitan kepada jajaran UPT Puskesmas Petung, mengingat kunjungan tersebut menjadi salah satu kegiatan terakhirnya sebagai Pj Bupati PPU. Acara ini turut dihadiri oleh Kepala Diskes PPU, dr Jansje Grace Makisurat, tenaga medis, serta berbagai elemen masyarakat yang mendukung program tersebut.

Usai peresmian, Zainal melakukan kunjungan ke beberapa ruang pelayanan kesehatan guna memastikan kelancaran pelaksanaan program serta memberikan motivasi kepada tenaga medis yang bertugas.

“Dengan adanya program ini, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga kesehatan sejak dini, sehingga tercipta kehidupan yang lebih sehat dan produktif di Kabupaten PPU,” tutupnya. (*)

Pewarta: Robbi Syai’an

⚠️ Peringatan Plagiarisme

Dilarang mengutip, menyalin, atau memperbanyak isi berita maupun foto dalam bentuk apa pun tanpa izin tertulis dari Redaksi. Pelanggaran terhadap hak cipta dapat dikenakan sanksi sesuai UU Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta dengan ancaman pidana penjara maksimal 10 tahun dan/atau denda hingga Rp4 miliar.

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER