spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ketua Dekranasda PPU Hadiri Rangkaian Kunjungan Iriana Jokowi dan OASE KIM

PPU – Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) Linda Romauli Siregar turut menghadiri rangkaian kunjungan Ibu Negara Iriana Jokowi, dan jajaran Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Kerja Indonesia Maju (OASE KIM). Kegiatan ini terselenggara di Hotel Kemala and Resto Balikpapan, Pada Rabu Siang (11/09/24)

Rangkaian kegiatan kunjungan IBN beserta jajaran OASE KIM ini dilaksanakan mulai tanggal 11-13 September tahun 2024, yang mana salah satunya terselenggara pameran produk lokal binaan Dekranasda yang ada di Kalimantan Timur.

Tujuh dari sepuluh Kabupaten/Kota turut berpartisipasi dalam Pameran Produk lokal ini dengan tujuan memperkenalkan ciri khas dari daerah masing-masing. Mulai dari kain batik, manik batu, hingga  pembuatan produk kriya, dan jajanan khasnya.

Disamping itu ibu Linda Ketua Dekranasda PPU turut andil dalam memperkenalkan produk unggulan dari para pengrajin di PPU antar lain Batik Rusa Ulina, batik Rusarouli, peralatan makan dari kayu ulin, pot bunga anggrek dari sabut kelapa dan bros, kalung serta perhiasan lainnya terbuat dari manik2.

Baca Juga:   Sujiati Soroti Penggunaan Aplikasi untuk Pembelian BBM yang Menyebabkan Antrean

“Produk yang beraneka ragam ini menggambarkan bahwa karya pengrajin harus dikembangkan dan kita harus bangga dengan produk-produk lokal yang kaya dengan nilai budaya,” ujar Linda dalam wawancaranya.

Turut hadir dalam rangkaian kunjungan tersebut Delapan Ketua Dekranasda Sekaltim antara lain Ketua Dekranasda PPU, Paser, Balikpapan, Samarinda, Bontang, Berau, Kutai Barat, dan Ketua Dekranasda Kaltim, IBN dan Jajaran OASE KIM. (ADV/ProkopimPPU/SBK)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER