spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pemkab PPU Komitmen Lengkapi Fasilitas Atlet Paralimpik, Makmur; Pembenahan Dilakukan Secara Bertahap

PPU – National Paralympic Comitee (NPC) Penajam Paser Utara (PPU) mengeluhkan terkait dengan sulitnya mendapatkan akses sarana dan prasarana penunjang para atlet paralimpik. Sehingga terkadang harus meminjam agar dapat terus latihan.

Bahkan, Ketua NPC PPU, Yuliarti mengungkapkan  bahwa sejak Januari 2024 pihaknya telah mengajukan pengadaan sarana dan prasarana. Namun, hingga hari ini masih belum mendapatkan kejelasan.

“Sejak Januari kami sudah ajukan, tapi masih belum mendapatkan kejelasan,” terangnya, belum lama ini.

Menanggapi hal tersebut, Pj Bupati PPU, Makmur Marbun mengatakan bahwa semua proses pengajuan sarana dan prasarana harus masuk ke Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) PPU. Pihaknya akan segera melakukan pengecekan ke dinas tersebut.

Menurutnya, atlet paralimpik telah difasilitasi sebelumnya saat berangkat bertanding. Oleh sebab itu, saat HUT PPU ke-22 kemarin, pihaknya telah memberikan penghargaan.

“Kalau prasarana kan harus masuk ke Disdikpora, saya akan cek di sana dulu. Kemarin sudah difasilitasi mereka berangkat, makanya dikasi penghargaan oleh kita,” jelasnya.

Makmur menegaskan bahwa pihaknya telah membangun sarana dan prasarana olahraga. Termasuk dalam pembenahan DOM dan difungsikan kembali sebagai sarana olahraga. Walaupun, fasilitas spesifik untuk para atlet paralimpik masih belum dibangun.

Baca Juga:   Otorita IKN Gelar Market Briefing II untuk Calon Pemrakarsa Investasi dalam Penyediaan Hunian Pekerja Konstruksi

Ia menjelaskan,  agar seluruh kebutuhan terakomodir, maka pembenahan dilakukan secara bertahap. Telebih untuk pemusatan pelatihan para atlet kembali ke DOM.

“Ya memang tidak spesifik tetapi sekarang secara bertahap dibenahi supaya mereka bisa berlatih di DOM. Nanti termasuk akses disabilitasnya,” tutupnya.

Penulis: Nelly Agustina
Editor: Nicha R

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER